Fakultas Ekonomi Universitas Riau Kepulauan Batam mendapat kepercayaan guna menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Padang Pariaman. tema materi yang akan diberikan berkaitan dengan LKPJ, Permendagri Nomor 52 Tahun 2015 tentang Pedoman Penyusunan APBD Tahun 2016, dan Pemilukada Serentak.
Acara yang dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Riau Kepulauan, Edwin Agung Wibowo, SE,M.Comm di Hotel Golden View, Kota Batam. Senin (13/10/2015) dimana dalam sambutannya beliau berharap agar para peserta Bimtek dapat mengikuti dan memanfaatkan kegiatan ini semaksimal mungkin guna peningkatan kapasitas penguasaan keilmuan yang nantinya akan menunjang pelaksanaan tugas selaku anggota dewan.
Materi disampaikan selama tiga hari, mulai tanggal 13-16 Oktober 2015 dalam 4 sesi, dimana mengundang pembicara dari Kemendagri dan Kabid Keuangan dan Evaluasi Bappeda Kabupaten Padang Pariaman serta Suarni Murad,SH,M.Pd. selaku Staf Ahli DPRD Kabupaten Padang Pariaman. Fasilitator pada Bimtek ini sendiri berasal dari Badan Diklat Kementerian Dalam Negeri dan beberapa dosen dari Unrika yaitu Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Riau Kepulauan, Edwin Agung Wibowo, SE,M.Comm. dan Wakil Dekan Fakultas Ekonomi Unrika Ramon Zamora,SE,MM.